Jumat, 13 September 2013


VIVAbola - Debut Gareth Bale bersama Real Madrid saat melawan Villarreal pada Sabtu 14 September 2013 (Minggu dinihari WIB) kemungkinan tidak berjalan mulus. Sekelompok pendukung Madrid akan melancarkan aksi protes atas keputusan manajemen tim mendatangkan Bale dengan harga tidak wajar.

Pemain asal Wales itu menjadi sorotan sepanjang musim panas setelah Madrid menjadikannya pemain termahal di dunia. Madrid harus merogoh kocek sebesar 100 juta euro (Rp 1,49 triliun) untuk mendapatkan Bale dari Tottenham Hotspur.
Alhasil, langkah Madrid mendatangkan Bale menimbulkan kontroversi. Banyak yang menentang cara Presiden Madrid, Florentino Perez, mendapatkan Bale dengan harga tidak wajar

Terlebih, kedatangan Bale ke Madrid dengan harga tinggi dinilai tidak tepat di saat krisis ekonomi melanda Eropa. Suporter Madrid pun ragu Bale bisa mendatangkan gelar karena sang pemain belum bisa memberikan raihan buat Tottenham.

Dilansir dari SportDirect, kelompok supoter Madrid akan menggelar aksi protes secara damai dalam pertandingan Madrid lawan Villarreal di Camp El Madrigal, akhir pekan ini.

"Hampir setiap fans menyambut keberhasilan Madrid mendatangkan Bale, tapi ada sesuatu yang tidak beres untuk mendapatkannya. Begitu banyak uang dikeluarkan demi seorang pemain ketika negara sedang berada dalam krisis ekonomi. Akan ada aksi protes, tapi dilakukan secara damai," ujar seorang sumber yang tidak ingin diungkap identitasnya.

Meski belum sepenuhnya fit usai mengalami cedera saat membela Timnas Wales di Kualifikasi Piala Dunia, Bale diharapkan tampil saat Madrid menghadapi Villarreal. (one)

0 komentar:

Posting Komentar